promo

Isu Utama Mukernas PKB : Bubarkan DPD RI! Begini Tangkisan Negarawan Irman Gusman

Ketua DPD RI Irman Gusman mengatakan pentingnya Dewan Perwakilan Daerah (DPD), untuk itu dirinya menegaskan bahwa DPD RI yang sudah berdiri 10 Tahun lebih tidak boleh di bubarkan.


Irman Gusman
DPD yang menurutnya adalah produk reformasi hadir sebagai respons atas ketidakpuasan rakyat terhadap hubungan pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

"DPD itu wakil-wakil daerah yang dipilih rakyat, bottom up, kalau DPD dikembalikan sama saja mengembalikan sentralisasi. Dengan adanya DPD itu desentralisasi dan otonomi itu berjalan dengan baik," tegas Irman kepada seperti dikutip dari detikcom, Jumat (5/2/16).

Sejak MK memberikan kewenangan, Irman berkata bahwa saat ini DPD sejajar dengan DPR dan pemerintah dalam hal legislasi. 

PKB Minta DPD RI Dibubarkan

Soal PKB yang mewacanakan pembubaran DPD dalam mukernas, dia mengaku sudah berbicara dan meminta penjelasan langsung dari Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

"Yang saya tangkap dari PKB, DPD yang ada dibuat lebih kuat lagi sehingga dibuat lebih baik. Justru saya bicara langsung kok dengan Pak Muhaimin, bertemu dengan teman-teman berdialog langsung kemarin. Bahkan mereka ini kecewa kok partai-partai lain kok bicara soal GBHN saja. Saya bersyukur hal ini diangkat oleh PKB," katanya.

Menurutnya DPD perlu diperkuat bukan malah dibubarkan. Terlebih di tengah isu PDIP berwacana mengangkat kembali GBHN yang memberikan kewenangan tertinggi kepada MPR.

"Kalau DPD nggak ada, MPR bubar juga kan, anggota MPR itu dari DPR dan DPD. Coba lihat UU kita begitu banyaknya pasal mengenai DPD. Mengubah pasal juga tidak mudah, lebih mudah penguatan daripada mengembalikan ke MPR," tegasnya.

Salah satu isu penting yang menjadi isu utama dalam Mukernas PKB kali ini adalah wacana pembubaran DPD RI. Ketum PKB, Muhaimin Iskandar menjelaskan alasannya.

Hal tersebut menjadi sorotan PKB lantaran menurut Muhaimin, satu provinsi hanya diwakilkan oleh empat anggota di DPD. Perwakilan itu pun disebutnya tak memiliki kewenangan.

"Pilihannya hanya satu, mau ditambah kewenangan atau dibubarkan. (Arah PKB) masih diserahkan kepada peserta. Kita hanya merangkum dari masukan," tutupnya.

SRC|Sumber: detikcom
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Isu Utama Mukernas PKB : Bubarkan DPD RI! Begini Tangkisan Negarawan Irman Gusman"

 
Copyright © 2015 Furadi.com - All Rights Reserved
Powered By Azizmedia
Back To Top