promo

5 Pekerjaan Pria yang Keren dan Menarik di Mata Wanita

Setiap pria pasti menginginkan sebuah pekerjaan yang pas untuk dia jalani dalam pekerjaan sehari-hari, tentunya juga setiap pria akan memilih pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan yang ia miliki atau setiap pria akan memilih pekerjaan sesuai dengan bekal ijazah yang ia miliki selama ini, karena memang tugas seorang pria adalah untuk bekerja demi keluarga tercinta yang sedang dibina.
Akan tetapi tidak semua pekerjaan pria selalu dianggap gaya atau keren menurut lawan jenis dalam hal ini wanita, ada banyak wanita yang memilih pria dari pekerjaannya, karena mereka menganggap bahwa pekerjaan seorang pria akan menjamin kehidupannya kelak nanti kalau sudah berkeluarga dan mulai memikirkan masa depan untuk anak-anaknya dimasa yang akan datang. 


Pekerjaan pria memang banyak sekali jenis dan keahlian yang ditujukan untuk seorang pria, secara karena pria memiliki daya jelajah yang cukup luas dalam setiap pekerjaannya dan juga pria mempunyai kekuatan untuk setiap pekerjaan yang dibebankan pada dirinya, oleh karenanya berikut ini ada lima pekerjaan pria yang keren dan selalu menjadi dambaan bagi setiap kaum hawa atau wanita:

Pria yang kerjaannya jalan-jalan (traveler) nampaknya idaman wanita
Traveling adalah kegiatan yang tentunya sangat menyenangkan dan sangat diinginkan setiap orang, dengan berjalan-jalan ke tempat yang kamu impikan kamu akan merasa bahagia. Pria yang mempunyai pekerjaan sebagai penjelajah atau traveler ialah pria idaman wanita, karena mereka akan dimanjakan dengan destinasi-destinasi yang memukau, perjalanan wisata yang sekaligus pekerjaan pria memang sangat menjanjikan.


Trader forex atau saham ialah tipe pria yang selalu berpikir tidak rakus
Menjadi trader forex atau juga menjadi trader saham di pasar uang menjadikan sosok pria yang tekun dan bisa membaca kesempatan untuk mengambil keputusan dalam bermain forex atau saham, banyak para trader forex atau trader saham dari pria yang sukses dalam menjalankan tradingnya, salah seorang diantaranya ialah artis ternama Kevin Aprillio yang sukses dengan trading forex dan dia juga berhasil membeli mobil mewah sekelas Ferrari, kamu pun sebagai seorang pria bisa mencoba menjadi trader forex yang handal.



Ahli kesehatan atau Dokter adalah pekerjaan yang mulia
Dokter atau pun ahli kesehatan biasanya masih menjadi favorit bagi para wanita dalam menjadikan pekerjaan untuk pria, karena mau tidak mau gaji seorang dokter apalagi dokter ahli sungguh luar biasa besarnya, dan inilah salah satu yang diidamkan oleh banyak wanita. Selain itu wanita beranggapan akan lebih mudah ketika sakit dalam perawatannya.  


Pria yang berbisnis online memang jaminan masa depan
Seorang pelaku bisnis online memang sudah menjadi hal yang biasa pada saat ini, banyak pebisnis online yang mulai sukses dengan bisnis onlinenya, kesempatan yang ditawarkan dalam berbisnis online cukup banyak dan beragam di internet, ada yang menjadi pengembang sebuah aplikasi gadget di play store atau iOS, ada juga yang menjadi affiliate yang berafiliasi dengan perusahaan-perusahaan besar seperti perusahaan Hosting, Template web premium, bahkan ada juga yang menjadi affiliate Click Bank atau Amazon yang penghasialnnya bisa miliaran per bulan, oleh karenanya pria yang menekuni bisnis ini mempunyai masa depan yang cerah.  



Broker property atau pengembang real estate adalah pria bertanggung jawab
Bisnis property masih menjadi bisnis yang menggiurkan, banyaknya perumahan sekelas real estate dan banyakanya pengembang yang berlomba membuat hunian baik apartemen atau pun rumah siap huni menjadikan bisnis property dilirik banyak orang, termasuk pekerjaan dalam bidang real estate, pekerja yang biasanya terjun dalam bidang property maupun real estate cenderung bertanggung jawab pada setiap kliennya, oleh karenanya wanita sangat ingin mempunyai calon pasangan yang mempunyai pekerjaan sebagai real estate atau pengembang property.

Demikianlah beberapa pekerjaan pria yang keren dan terlihat bergengsi di mata wanita, namun itu semua bukan merupakan sebuah acuan untuk wanita dalam menilai pria, buktinya masih banyak wanita yang mau menerima pria apa adanya dan hidup dengan penuh kebhagiaan, jadi intinya nikmatilah pekerjaan kamu sebagaimana mestinya, karena kebahagiaan bukan sekedar materi akan tetapi hati.

sumber : http://blogeimie.blogspot.com/2015/08/5-tanda-wanita-menyukai-pria.html
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "5 Pekerjaan Pria yang Keren dan Menarik di Mata Wanita"

 
Copyright © 2015 Furadi.com - All Rights Reserved
Powered By Azizmedia
Back To Top